PUSAKA melakukan Penandatanganan Nota Kesepahaman bersama (MoU) dan Perjanjian Kerjasama (PKS) Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) tentang Peningkatan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi dalam bidang sistem anti-fraud dan akuntansi forensik pada tanggal 03 Juli 2022. Dr. Moh Mahsun, SE, M.SI, AK, CA, CPA, CFrA, CPI, CHFI, CIPSAS, Founder PUSAKA mewakili PUSAKA dan Prof. Dr. Ir. Akhmad Fauzi, MMT, Rektor UPN Veteran Jawa Timur mewakili UPN Veteran Jatim berharap MoU tersebut bisa benar-benar diwujudkan dalam mendukung tercapainya Tri Darma Perguruan Tinggi sehingga bermanfaat nyata bagi dunia Pendidikan.